Memiliki kening lebar membuat wanita menjadi kurang percaya diri. Cara ideal untuk menutupi kening yang lebar adalah dengan memiliki tatanan rambut yang sesuai.
Memakai poni merupakan cara tepat untuk menutupi jidat yang lebar. Pantangan tatanan rambut si kening lebar adalah jangan sekali-kali menata rambut Anda kebelakang. Hal ini membuat jidat tampak semakin lebar. Ingin tahu gaya lain untuk mengakali kening yang lebar? Berikut tipsnya dari eHow.
Poni rata
Seperti yang disebutkan di atas poni merupakan cara tepat untuk menyembunyikan dahi yang luas. Potonglah poni tepat di atas alis Anda. Poni dapat membingkai wajah Anda dan menguatkan fitur wajah lain, seperti tulang pipi dan mata.
Jika tipe rambut Anda keriting, Anda harus rajin meluruskan poni dengan mencatoknya. Biarkan sisa rambut Anda tetap keriting, sehingga mendapatkan kesan unik.
Poni miring
Poni miring cocok untuk tatanan rambut pria dan wanita. Untuk wanita, blow lah poni Anda ke arah samping, agar hasilnya sempurna dan memberikan volume pada poni.
Layer dan bergelombang
Potongan rambut ini sangat cocok untuk si kening lebar. Memiliki rambut layer dan bergelombang membuat kesan kepala bagian atas lebih kecil.
Headband
Headband bukan hanya membuat penampilan lebih gaya, tapi hiasan kepala itu dapat dimanfaatkan untuk menutupi dahi lebar Anda. Tiru gaya Nicole Richie, Mischa Barton dan Paris Hilton dalam memakai headband. Ikat kepala yang melingkar di dahi itu juga membuat tampilan Anda tampak edgy.
Topi
Cara lain untuk menutupi ketidaksempurnaan kening adalah dengan memakai topi. Pria maupun wanita sangat pas untuk mengenakan topi. Pilihan topi bergaya untuk wanita adalah bowler hat, straw hat atau riding hat.
0 komentar:
Posting Komentar